Lamongan, - Pelayanan tentang kesehatan mulai ditingkatkan di setiap sektor yang ada di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Salah satunya ialah tentang posyandu jiwa yang saat ini digelar di Pendopo Kecamatan Sukorame, Kabupaten Lamongan. Sabtu (31/08/2024).
Pelaksanaan kegiatan itu, turut serta dihadiri oleh Muspika Sukorame, salah satunya Danramil Sukorame, Kapten Inf Sukri.
Bahkan, guna memastikan jika pelayanan kesehatan itu bisa berjalan optimal, pihak Muspika juga membentuk Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat (TPKJM).
Baca juga:
Hash House Harriers Jadi Ajang Silaturahmi
|
“TPKJM ini dibentuk bertujuan untuk meningkatkan layanan kesehatan jiwa masyarakat, ” ucap Danramil.
Selain Muspika, di dalam TPKJM itu juga terdapat kelompok masyarakat hingga Dinas maupun stakeholder terkait lainya.
“TPKJM diharapkan dapat mewujudkan layanan kesehatan jiwa yang responsive, menyeluruh, terpadu, berkesinambungan dan terukur, ” tandasnya. (*)